Akupuntur merupakan salah satu terapi pengobatan alternatif yang sudah ada sejak ribuan tahun yang lalu. Seiring dengan berjalannya waktu, akupuntur juga turut berinovasi mengikuti perkembangan medis. Salah satunya adalah akupuntur medik.
Apa itu akupuntur medik? Akupuntur medik adalah terapi melalui stimulasi di titik akupuntur berdasarkan ilmu anatomi, fisiologi, dan patologi. Selain itu, juga menerapkan prinsip kedokteran berbasis bukti ilmiah (Evidence Based Medicine). Terapi akupuntur medik pun telah diakui oleh World Health Organization (WHO) dan harus dikerjakan oleh dokter spesialis di bidangnya.
Cara kerja dari akupuntur medik ini adalah saat titik akupuntur pada tubuh distimulasi, maka akan keluar neurotransmitter atau hormon lokal.Kemudian, rangsangan tersebut dihantarkan ke otak.
Setelah itu, otak akan mengeluarkan neurotransmitter yang lebih banyak lagi untuk memerbaiki jaringan tubuh yang rusak. Cara menstimulasi titik akupuntur menggunakan beberapa metode, di antaranya akupuntur manual (jarum), akupresur (penekanan), laser, tanam benang dan sebagainya.
Salah satu klinik akupuntur yang menyediakan layanan akupuntur medik adalah Efje Klinik. Efje Klinik melakukan terapi akupuntur ini dengan benar dan telah sesuai standar WHO. Apa saja layanan akupuntur medik yang terdapat di Efje Klinik? Simak ulasan lengkapnya berikut ini!
Akupuntur Penyakit
Pertama, ada akupuntur penyakit yang difokuskan untuk menyembuhkan berbagai penyakit dan memerbaiki daya tahan tubuh.
Beberapa penyakit yang dapat disembuhkan antara lain, vertigo, migrain, sakit kepala, stroke, saraf terjepit, hipertensi, diare, post-cancer dan masih banyak lagi.
Akupuntur Estetika
Siapa bilang akupuntur hanya untuk kesehatan? Di Efje Klinik, terdapat akupuntur estetika yang fokus untuk memperindah penampilan pria maupun wanita.
Beberapa contoh akupuntur ekstetika di antaranya, program pelangsingan badan, program penggemukan badan, mengatasi kebotakan rambut, pengobatan kulit berjerawat, mengencangkan dan mencerahkan kulit, dan sebagainya.
Akupuntur Kejiwaan
Efje Klinik juga menyediakan akupuntur kejiwaan yang difokuskan untuk menyembuhkan berbagai macam masalah kejiwaan dan ketergantungan.
Beberapa masalah kejiwaan dan ketergantungan yang dapat diatasi antara lain, meredakan depresi, menghilangkan ketergantungan (contoh: rokok, obat, pornografi, dll), menstabilkan gangguan mood dan emosi yang tidak terkontrol, dan sebagainya.
Akupuntur Bayi dan Anak
Ternyata, akupuntur medik tidak hanya untuk orang dewasa. Terapi akupuntur ini juga bisa diterapkan kepada bayi dan anak, loh. Akupuntur bayi dan anak difokuskan untuk menangani berbagai masalah bayi dan anak.
Contoh akupuntur bayi dan anak antara lain, terapi autisme, mengatasi Sindrom Mata Malas (Ambylopia), meningkatkan konsentrasi belajar, terapi autoimun dan sebagainya.
Masih ada akupuntur medik lainnya yang tersedia di Efje Klinik. Seperti akupuntur program hamil, akupuntur kewanitaan dan akupuntur kejantanan. Semua terapi dilakukan oleh dokter spesialis yang berpengalaman.
Efje Klinik yang didirikan oleh Dr. Freddy Julianto, Sp. Ak, MM. ini telah memiliki izin praktik resmi dari IDI (Ikatan Dokter Indonesia) dan PDAI (Perhimpunan Dokter Spesialis Akupuntur Medik Indonesia). Sehingga, tidak perlu diragukan lagi kredibilitasnya.
Selain akupuntur medik, ada pula layanan lainnya seperti pemeriksaan umum, vaksinasi dan imunisasi, medical check up hingga home visit. Ingin hidup lebih sehat lewat akupuntur medik? Datang ke klinik akupuntur Jakarta Efje Klinik sekarang juga!
Informasi lebih lengkapnya bisa dilihat di laman efjeklinik.com. Semoga bermanfaat!